Kamis, 05 November 2009

Berikan Padanya & Kau akan mnerimanya...

Jika kita memberikan apa yang diinginkan orang lain, maka kita akan mendaptkan apapun yang kita inginkan….
Sebagian orang menyebut hal dengan ‘berbuat baik’ atau ihsaan. Ada dua hal yang bisa kita lakukan. Pertama, menghindarkan kesengsaraan dari diri orang lain. Dan yang kedua, memberi kenikmatan atau membuatnya enjoy.
Dalam instilah lain, hal ini disebut nilai tambah. Jika kita bisa melakukannya, maka dampaknya akan sangat baik bagi kita.
Jika kita mampu membantu orang lain menghindar dari kesengsaraan dan mendapatkan kenikmatan dengan cara: mempermudah, mempercepat, membuat orang lain lebih enjoy dalam proses mendapatkan keinginannya, kepastian, keunggulan, cinta, prasaan lbh berarti dan lbh bermakna, maka sebagai imbalannya….kita akan mendapatkan apa yang kita inginkan.
Mungkin itulah sunnatullah...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar